Gubernur Resmikan Pasar Rakyat Juara, Bupati Optimis Bisa Bersaing Dengan Pasar Modern

- Penulis Berita

Jumat, 15 April 2022 - 07:45

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BALEENDAH | Bupati Bandung Dadang Supriatna bersama Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil meresmikan Pasar Rakyat Jabar Juara di Pasar Baleendah, Jumat (15/4/2022).

Dengan karakteristik khas, dirinya optimis pasar rakyat di Kabupaten Bandung akan tetap eksis dan mampu bersaing dengan pasar modern.

“Berbeda dengan pasar modern, pasar rakyat memiliki keunggulan yaitu interaksi yang intensif antara pedagang dan pembeli, belum lagi tradisi tawar menawarnya. Ini karakteristik yang tidak boleh dihilangkan,” ucap bupati.

Menurutnya, keberadaan pasar rakyat bukan semata-mata urusan ekonomi, namun lebih jauh mencakup isu ruang dan relasi sosial, warisan dan ranah budaya, sekaligus peradaban dan nilai histori yang sudah melekat sejak lama.

“Tak hanya sebagai pondasi perekonomian nasional, pasar juga merupakan salah satu jantung perekonomian masyarakat. Kedudukannya pun masih tetap penting dan sudah melekat dalam kehidupan masyarakat kita,” imbuh bupati yang akrab disapa Kang DS itu.

Oleh karenanya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung terus berupaya meningkatkan kualitas pasar rakyat, diantaranya dengan menciptakan pasar yang bersih, sehat, nyaman dan ramah lingkungan.

“Pasar rakyat yang ingin kami kembangkan adalah pasar yang mampu menyediakan kebutuhan masyarakat dengan harga terjangkau, tempatnya yang bersih dan rapih juga dikelola secara profesional,” terangnya.

Dirinya berharap, Pasar Rakyat Jabar Juara di Baleendah ini bisa menjadi percontohan bagi pasar rakyat di Kabupaten Bandung.

“Pasar juga harus mampu mengakomodir para pelaku UMKM unggulan di Kabupaten Bandung,” harapnya

Sementara itu, Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil menjelaskan, hingga saat ini pihaknya telah membangun lebih dari 13 pasar rakyat di Jabar.

“Kami telah melaksanakan revitalisasi tahap dua Pasar Baleendah. Selain membangun kembali sejumlah pasar, kedepannya program ini juga akan kami kombinasikan dengan pasar yang direvitalisasi oleh pa bupati,” ucapnya.

Dalam kesempatan tersebut, dirinya juga mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Bandung yang terus berinovasi dalam melaksanakan vaksinasi.

“Kami sangat mengapresiasi atas peningkatan capaian vaksinasi, diantaranya dengan inovasi ngabuburit sambil divaksin dan vaksinasi ba’da tarawih,” imbuh Gubernur Jabar.

Sumber: Pemkab Bandung

Berita Terkait

*BRI Regional Office Bandung Salurkan Bantuan Paket Sembako Senilai Rp2,9 Miliar*
*PLN Icon Plus Launching Studio Main Cama-cama di Jalan Braga Kota Bandung*
Wamen PU Gelar SPAM di Kabupaten Bandung Sangat di Butuhkan Masyarakat
Kang DS Berharap Groundbreaking SPAM Bandung Timur Bisa Memenuhi Kebutuhan 65.000-85.000 SR
Ekspose OPD di Bapenda, Bupati Bandung Soroti Pengembangan Digitalisasi Pajak Daerah
Camat Agus Rustandi Sebut di Kecamatan Ibun Tercatat 17 Perusahaan Sumber PAD
Ketua Fraksi PKB Tarya Witarsa Sebut Kelangkaan Gas Elpiji 3 Kg Meresahkan Masyarakat 
Optimalisasi Potensi di Tingkat Kecamatan, Pemkab Bandung Gelar Rakor Peningkatan PAD

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 11:38

Wakil Ketua DPR Cucun Ahmad Syamsurijal: Menghadapi Bencana, Keselamatan Manusia Nomor Satu

Selasa, 11 Maret 2025 - 06:11

Wakil Ketua DPR Cucun Ahmad Syamsurijal Tinjau Lokasi Bencana Banjir Dayeuhkolot Kab. Bandung 

Rabu, 5 Maret 2025 - 01:50

BPBD Salurkan Bantuan Kepada Warga Terdampak Rumah Ambruk di Desa Sayati Margahayu

Jumat, 14 Februari 2025 - 07:45

Wamen PU Diana Berharap Air PDAM Kualitas Air Minum Bukan Air Bersih Lagi 

Senin, 10 Februari 2025 - 07:14

Bupati Bandung Targetkan 500 Kilometer Jalan Rusak Selesai Diperbaiki dalam 3 Tahun

Jumat, 7 Februari 2025 - 04:55

*Ibun Miliki Tempat Wisata Unggulan Salah Satunya *WISATA SIANYAR KAMOJANG* 

Jumat, 24 Januari 2025 - 03:35

Percepatan Penanganan Bencana, Kang DS Instruksikan BPBD Usulkan Pembangunan Gudang Peralatan dan Logistik 

Selasa, 21 Januari 2025 - 14:19

Camat Ibun: Desa Wisata Dapat Meningkatkan Ekonomi Para Pelaku UMKM

Berita Terbaru