GARUT | Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat H. Memo Hermawan mengatakan banyak pihak yang merongrong Pancasila sebagai ideologi negara.
Pancasila merupakan komitmen yang disusun para pendiri bangsa untuk menyatukan berbagai suku bangsa yang ada di Negara Indonesia.
“Baik Pancasila, UUD 1945, Pancasila juga Bhinneka Tunggal Ika itu banyak yang merongrong, banyak yang ingin mengganti, padahal inilah konsep bernegara dari para pendiri bangsa untuk menyatukan berbagai suku dari berbagai pulau di Indonesia”, ujar Memo saat menyosialisasikan Empat Pilar Kebangsaan kepada masyarakat Desa Padasuka, Kecanatan Cikajang, Kabupaten Garut.
Memo menambahkan, beberapa tahun belakangan rasa nasionalisme masyarakat terhadap Empat Pilar Kebangsaan semakin berkurang. Berbagai faktor menyebabkan pergeseran nilai budaya seperti masuknya pengaruh luar yang cukup kuat.
“Kita mendengar di suatu sekolah tidak boleh hormat terhadap Bendera Merah Putih, ini mengkhawatirkan”, tegas Memo.
Lebih lanjut, Memo mengapresiasi masyarakat Desa Padasuka yang setia terhadap NKRI dan menjunjung tinggi Pancasila. Ia menekankan pihaknya bersama pemerintah terus berupaya untuk mewujudkan keadilan sosial yang diharapkan warga masyarakat.