Sikapi Masih Banyak Jalan Rusak, Hj Cucu Sugyati Bilang Begini

- Penulis Berita

Sabtu, 3 Desember 2022 - 10:56

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

IBUN I Wakil Ketua Komisi IV DPRD Jawa Barat, Dr. Hj. Cucu Sugyati, SE, MM, angkat bicara soal infrastruktur jalan yang dinilai masih banyak yang rusak parah. Untuk itu, dirinya akan melajukan pendataan bersama dinas terkait.

Cucu Sugyati mengatakan, infrastruktur di Jawa Barat masih banyak yang harus diperbaiki. Pasalnya, tidak sedikit kondisi jalan dengan kategori rusak berat, rusak sedang dan rusak ringan. “Setelah dilakukan pendataan tentu akan timbul kebutuhan sehingga kami bisa menarik kesimpulan, juga mengetahui berapa besaran anggaran untuk dikeluarkan,” kata Cucu Sugyati kepada kabandung.id, Jumat Sore (2/12/2022) di Desa Lampegan, Kecamatan Ibun.

Dewan dari Fraksi Golkar ini menjelaskan, dari semua ini kita akan melakukan koordinasi dengan pihak dinas terkait untuk melakukan pendataan semua jalan yang rusak, kalau bisa diperbaiki seluruhnya, berapa anggaran yang harus dikeluarkan,
nilainya berapa sehingga ia bisa melakukan pemetaan.

Diakui Cucu, sampai hari ini masih banyak kendala yang mesti dipecahkan bersama, terkait dengan anggaran yang tidak cukup kalau harus selesai semua dalam satu tahun anggaran. Tentunya harus dengan perencanaan berjenjang dan berkelanjutan.

Untuk saat ini, dirinya menyarankan agar lebih memprioritaskan jalan-jalan rusak menuju sentra ekonomi. Baik jalan-jalan menuju tempat wisata, maupun jalan-jalan menuju sentra pertanian.

“Kita ini harus ada rencana berapa tahun persoalan jalan ini akan terselesaikan, saat ini kita fokus menjadi skala prioritas perbaikan jalan yang menuju ke pusat pariwisata maupun jalan pertanian,” pungkasnya.

Berita Terkait

Kang DS: BNPB Transfer Bantuan Rp 25,5 Miliar Untuk Warga Terdampak Gempa Bumi Kertasari
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bandung Minta Satgas Tata Ruang dan Perizinan Transparan Soal Kinerja
Anggota Dewan Asep Yusuf Salim Menggelar Reses Terkait Menjamurnya Bank Emok dan Pinjaman Online
H Asep Syamsudin Gelar Reses Masa Sidang II Tahun 2024-2025
Bupati Bandung Bernostalgia Saat Safari Ramadan Bersama Wabup Ali Syakieb
Kang DS Soroti Masalah Pasar, Terminal, Alun-alun, Banjir dan Jalan di Dapil V: Kita Benahi Jadi Program Prioritas
Bapenda Kabupaten Bandung Luncurkan “Gerebeg Pajak” untuk Kejar Target PAD Rp 2 Triliun
Camat Rancabali Tekankan IPM dalam Musrenbang

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 21:30

Bupati Bandung Dadang Supriatna Jabat Ketua Umum Asosiasi Aliansi Kabupaten Kota Peduli Sanitasi

Rabu, 12 Maret 2025 - 13:32

Ini Penjelasan Kadis PMD Tata Irawan Soal Wacana Pemekaran Desa di Kabupaten Bandung

Senin, 10 Maret 2025 - 13:26

Di Cicalengka, Kadis PMD Tata Irawan Sampaikan Paparan Arah Kebijakan Penataan Desa

Senin, 10 Maret 2025 - 10:50

DPMD Tata Irawan: Sosialisasi Arah Kebijakan Penataan Desa Dengan Sasaran Pemekaran Desa

Jumat, 7 Maret 2025 - 16:54

Bupati Bandung: Pembangunan Fly Over Jalan Rancaekek-Majalaya Sudah Diusulkan ke Provinsi Jabar

Jumat, 7 Maret 2025 - 16:49

Kang Ali Syakieb Tegaskan Peredaran dan Penyalahgunaan Narkoba Kejahatan Luar Biasa 

Kamis, 6 Maret 2025 - 13:36

Sosialiasi Arah Kebijakan Penataan Desa, Kepala DPMD Tata Irawan Minta Perangkat Desa Laksanakan Musdes

Kamis, 6 Maret 2025 - 02:52

Bupati Bandung Melakukan Kunjungan Kerja ke BGN: Bahas Aspek Teknis Program MBG

Berita Terbaru