Gerindra Rekomendasikan Ali Syakieb Dampingi Dadang Supriatna di Pilbup

- Penulis Berita

Senin, 15 Juli 2024 - 10:46

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

kabandung.id | Partai Gerindra secara resmi mengajukan artis Ali Syakieb sebagai calon Wakil Bupati Bandung, untuk mendampingi Calon Bupati Bandung incumbent dari PKB Dadang Supriatna di Pilkada Kabupaten Bandung 27 November 2024.

Penunjukan Ali Syakieb ditandai dengan diterimanya surat rekomendasi dari DPP Partai Gerindra bernomor 07-0991 dan ditandatangani langsung Ketum Prabowo Subianto.

Penyerahan surat rekomendasi disampaikan Ketua DPD Gerindra Jawa Barat Taufik Hidayat kepada Ali Syakieb bersama Dadang Supriatna, di Ruang Kerja Ketua DPRD Jawa Barat, Senin (15/7/2024).

Atas keputusan DPP Gerinda ini, Ketua DPC Gerindra Yayat Hidayat menegaskan pihaknya siap mengawal keputusan DPP dengan ditugaskannya Ali Syakieb sebagai cawabup mendampingi Calon Bupati Bandung Dadang Supriatna atau Kang DS di Pilbup Bandung.

“Saya selaku Ketua DPC Gerindra Kabupaten Bandung, pada prinsipnya sesuai dengan SK yang diturunkan dari DPP, maka kami siap untuk melaksanakan tugas dan mengawal Alie Syakib untuk menjadi Calon Wakil Bupati untuk mendampingi Cabup Kang DS di Pilkada Kabupaten Bandung,” tandas Yayat.

Yayat yang juga menjabat Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bandung menambahkan pihaknya bersama dengan seluruh unsur partai mulai dari DPC. PAC, ranting, sampai ke anak ranting, siap untuk melaksanakan tugas dan mengawal Ali Syakib sebagai calon wakil bupati dari Partai Gerinda.

Dalam surat rekomendasi yang ditandatangani Ketum Prabowo Subianto dan Sekjen Gerindra Ahmad Muzani itu mengintruksikan agar pengurus DPD, DPC dan pimpinan ranting Gerindra melaksanakan kerja terukur guna meningkatkan popularitas dan elektabilitas calon kepala daerah dan atau wakil kepala daerah dari Partai Gerindra.**

Reporter : Leni Herliani

Berita Terkait

Munas VI Apkasi Digelar Akhir Mei, Bupati Bandung Dadang Supriatna Jadi Calon Kuat Ketua Umum
Hari Jadi ke-384, Bupati Bandung Fokus Tingkatkan Kualitas SDM dan Pemerataan Infrastruktur
Sambut Hari Jadi ke-384, Bupati/Wakil Bupati Bersama Forkopimda Ziarah ke Makam Para Mantan Bupati Bandung
Resmikan Koramil Baleendah, Bupati Bandung Siap Tambah Lagi di Tiga Kecamatan
Antrean Samsat Membludak, Bupati Bandung Akan Tambah Tiga Lokasi Pembayaran Pajak di Soreang
Bersama Forkopimda, Bupati Kang DS Bertekad Terus Tingkatkan Inovasi Pertanian
Bupati Bandung: Perubahan Nama BPR Kerta Raharja agar Bisa Lebih Meyokong Pertumbuhan UMKM
Bazar Ramadhan 1446 H, Bupati Launching OPM Untuk Delapan Kecamatan
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 23 April 2025 - 03:44

Desa Indragiri Gelar Peningkatan Kapasitas Kader Posyandu RW dan Bunda Literasi RW

Senin, 21 April 2025 - 09:32

HUT Kab Bandung ke-384, Kecamatan Rancabali Jadikan Bandung Bedas Nyaah Ka Indung Program Unggulan

Selasa, 25 Maret 2025 - 21:05

H.Asep Syamsudin S,Ag Sosialisasikan Peraturan Daerah sekaligus Memberikan Santunan Kepada Puluhan Anak Yatim Piatu dan Lansia

Rabu, 12 Maret 2025 - 21:30

Bupati Bandung Dadang Supriatna Jabat Ketua Umum Asosiasi Aliansi Kabupaten Kota Peduli Sanitasi

Rabu, 12 Maret 2025 - 13:32

Ini Penjelasan Kadis PMD Tata Irawan Soal Wacana Pemekaran Desa di Kabupaten Bandung

Rabu, 12 Maret 2025 - 13:27

DPMD: Hasil Kajian 14 Kecamatan, 127 Desa, dan 8 Kelurahan di Kabupaten Bandung Layak Dimekarkan 

Senin, 10 Maret 2025 - 13:26

Di Cicalengka, Kadis PMD Tata Irawan Sampaikan Paparan Arah Kebijakan Penataan Desa

Senin, 10 Maret 2025 - 10:50

DPMD Tata Irawan: Sosialisasi Arah Kebijakan Penataan Desa Dengan Sasaran Pemekaran Desa

Berita Terbaru