Ketua DPRD Renie Rahayu Fauzi Ajak Semua Pihak Bergandengan Tangan Bangun Kabupaten Bandung yang lebih Bedas

- Penulis Berita

Rabu, 5 Februari 2025 - 00:06

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua DPRD Kab. Bandung Renie Rahayu Fauji

Ketua DPRD Kab. Bandung Renie Rahayu Fauji

KAB. BANDUNG – Ketua DPRD Kabupaten Bandung Hj. Renie Rahayu Fauzi langsung mengucapkan selamat kepada pasangan Bupati dan Wakil Bupati Bandung terpilih nomor urut 2 HM. Dadang Supriatna dan Ali Syakieb usai putusan sidang di Mahkamah Konstitusi (MK) atas sengketa Pilkada Kabupaten Bandung tahun 2024, Selasa (4/2/2025).

 

Berdasarkan hasil sidang akhir, MK menolak permohonan pasangan nomor 1 Sahrul Gunawan dan Gun Gun Gunawan (penggugat). Sementara MK mengabulkan eksepsi pihak terkait (tergugat), yaitu pasangan Dadang-Ali Syakieb.

 

Usai putusan MK itu, Renie Rahayu Fauzi langsung mengucapkan selamat kepada pasangan Dadang-Ali Syakieb di Rumah Dinas Jabatan Bupati Bandung di Soreang. Mengingat, Dadang Supriatna adalah selaku petahana Bupati Bandung.

 

Atas putusan MK itu, Dadang Supriatna dipastikan melanjutkan kepemimpinan di Kabupaten Bandung dalam lima tahun kedepan 2024-2029. Pasangan Dadang-Ali Syakieb ini diagendakan dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto pada 20 Februari 2025 mendatang.

 

“Saya atas nama Ketua DPRD Kabupaten Bandung maupun pribadi mengucapkan selamat kepada pasangan Pak Dadang Supriatna dan Kang Ali Syakieb sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bandung terpilih pada Pilkada Kabupaten Bandung 2024,” kata Renie di Soreang, Selasa.

 

Renie mengatakan dengan terpilihnya kembali Dadang Supriatna sebagai Bupati Bandung, tentunya akan melanjutkan program pembangunan dalam lima tahun kedepan.

 

“Kami pun menyampaikan rasa syukur kepada Allah SWT atas hasil sidang pembacaan putusan dismissal Mahkamah Konstitusi atas sengketa Pilkada Kabupaten Bandung tahun 2024,” ujar politisi PKB ini.

 

Renie mengatakan bahwa pihaknya tinggal menunggu penjadwalan dari KPU Kabupaten Bandung untuk melaksanakan pleno terbuka dan nanti suratnya akan diajukan ke DPRD Kabupaten Bandung untuk melakukan sidang paripurna.

 

“Pelaksanaan sidang paripurna itu terkait penetapan. Kedua pengusulan calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung terpilih Dr. HM. Dadang Supriatna, S.Ip., M.Si., dan Ali Syakieb untuk ditetapkan menjadi Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bandung tahun 2024-2029,” katanya.

 

Renie Rahayu selaku kader PKB yang mengusung pasangan Dadang-Ali Syakieb turut menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bandung.

 

“Termasuk mengucapkan terima kasih kepada partai koalisi, tim sukses, para relawan dan umumnya masyarakat Kabupaten Bandung yang sudah mendukung dan memilih pasangan Kang Dadang dan Kang Ali Syakieb,” tuturnya.

 

Renie juga mengajak kepada seluruh elemen masyarakat untuk sama-sama mengawal dan mendukung program Bupati Bandung. Dengan harapan bisa meningkatkan pembangunan Kabupaten Bandung yang lebih Bedas.

 

“Dengan harapan apa yang menjadi program kerja Bupati Bandung dalam lima tahun kedepan dirasakan langsung oleh semua masyarakat Kabupaten Bandung,” harapnya.

 

Renie pun mengajak kepada seluruh anggota DPRD Kabupaten Bandung untuk bersama-sama membangun Kabupaten Bandung, pasca pelaksanaan Pilkada Kabupaten Bandung. Selain itu pasca putusan akhir pelaksanaan sidang sengketa Pilkada di MK.

 

“Sekarang tidak ada lagi no 1 dan no 2, yang ada kita sama-sama bergandengan tangan untuk membangun Kabupaten Bandung yang lebih Bedas,” harapnya.*aku*

Berita Terkait

*Ditetapkan Jadi Bupati/Wabup Bandung oleh DPRD, Dadang Supriatna – Ali Syakieb Siap Ikuti Pembekalan Bersama Presiden* 
*KPU Kab Bandung Tetapkan Sebagai Bupati/Wabup Terpilih, Dadang Supriatna-Ali Syakieb Segera Tancap Gas 100 Hari Kerja, Setelah Dilantik 20 Februari*
Dadang Supriatna-Ali Syakieb Dilantik 20 Februari 2025
*Bupati Bandung Terpilih Dadang Supriatna Bersyukur MK Tolak Gugatan Paslon 01*
Fantastis! Kang DS Gelontorkan Anggaran Rp 1 Triliun Untuk Desa dan Kelurahan di Kabupaten Bandung
Keren! Komisi D Raih Juara Umum dan Piala Bergilir POR DPRD Kabupaten Bandung
Praniko dari Partai Gerinda Dukung Langkah Bupati Bandung Gali Potensi PAD
Bupati Bandung Beri Semangat, 200 Anak Yatim Piatu Terima Santunan dari Yayaszn Kober Peduli Yatim Piatu

Berita Terkait

Jumat, 7 Februari 2025 - 04:28

Sosialisasi Tugas Pokok dan Fungsi Koordinator Naskah Kuno Kabupaten Bandung 

Kamis, 6 Februari 2025 - 13:39

Terima Audiensi Guru Honorer dan Penjaga Sekolah, Komisi D DPRD Dudi Mustopa: Kami Akan Memperjuangkannya Masuk PPPK

Kamis, 6 Februari 2025 - 00:42

Ketua DPRD Renie Rahayu Fauzi: Kami Akan Memperjuangkan Guru Honorer Masuk PPPK

Kamis, 23 Januari 2025 - 15:11

Sukseskan Program MBG, Dinas Pendidikan Gelar Evaluasi dan Penilaian Sertifikasi UKS

Kamis, 23 Januari 2025 - 14:56

Kang Asray: “Berharap 2025, Tidak Ada Lagi Ijazah Tertahan di Sekolah, Sanjung Program Bupati Bandung Inovatif”

Kamis, 23 Januari 2025 - 10:37

Asep Juarsa: Pembagian Ijazah Kepada Para Siswa Bentuk Kepedulian Nyata Bupati Bandung

Sabtu, 11 Januari 2025 - 14:40

Anugerah Literasi Leksam Bedas Tingkat SMP/MTs Digelar di Kabupaten Bandung

Jumat, 27 Desember 2024 - 07:11

Pastikan Pelayanan Pendidikan Lebih Bedas, Bupati Bandung Lantik Kadisdik Definitif

Berita Terbaru