KECEWA
aku mengasuh luka
entah berapa banyak lagi
akan kukarang birunya
agar kemudian tak hilang warna
2022
MINDER
larik yang bisu
menahan diri
di balik punggung
dingin tanpa sapa
terkubur
tangisnya putih
di pusara
2022
Penyair:
Asep Zuhud, lahir di Sumedang 30 September 1996. Menulis puisi dan cerpen dalam bahasa Sunda dan Indonesia. Prestasi belum ada kecuali predikat baik dari ibu.